WARTASATU.CO , GARUT – Rencana proyek pembangunan jalan bebas hambatan berbayar (Tol) Cileunyi – Garut – Tasik) rupanya belum sesuai dari rencana semula.
Informasi ini didapat dari Bupati Garut H. Rudy Gunawan saat memimpin apel pagi pegawai pemkab di lapangan Setda, Senin (06/12/2021).
Pada kesempatan tersebut, Bupati Garut Rudy Gunawan menyampaikan, dirinya sudah bertemu dengan Gubernur Jawa Barat dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), menyoal pembangunan jalan Tol Cigatas batal dibangun karena belum ada dananya.
“Kemarin saya bertemu dengan pak Gubernur dan Kementrian PUPR, bahwasanya proyek Tol Cigatas hanya akan dilakukan dari Gede Bage sampai Kecamatan Banyuresmi Kabupaten Garut,” ungkap Bupati Rudy Gunawan.
“Tidak sampai Tasikmalaya, masalahnya belum ada dananya. Kami pun sudah terima suratnya dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri),” imbuh Bupati Garut.
Sebelumnya, diawal Informasi rencana pembangunan, telah ramai berkembang di masyarakat bahwa rencana Tol Cigatas ini sedang dalam proses pembebasan lahan, sebagaimana pernah diungkapkan Gubernur Ridwan Kamil.
Bahkan informasi yang sampai ke masyarakat, Tol tersebut akan memiliki dua exit gate (pintu keluar) di Kabupaten Garut, yakni sekitar wilayah Banyuresmi dan Cilawu. (Ridwan)