18.6 C
Garut
Sabtu, Juli 27, 2024

YLBH LSI : Hadir Bagi Masyarakat Miskin Butuh Bantuan Hukum

Jangan Lewatkan

WARTASATU.CO, Garut – Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Lingkar Samudra Indonesia (YLBH LSI) menggelar syukuran sekaligus restrukturisasi pengurus YLBH LSI untuk periode 2019-2024, Jumat (5/7/2019).

Menurut Ketua YLBH LSI sekaligus Advokat Risman Nuryadi, SH., digelarnya acara ini untuk pembentukan kepengurusan lima tahun ke depan.

“Sekaligus kita mengadakan syukuran berdirinya YLBH LSI,” ujarnya.

Menurut Risman, YLBH LSI didirikan untuk membantu masyarakat miskin dalam mencari keadilan.

“Lembaga ini bergerak dalam bidang sosial bagi masyarakat yang memerlukan bantuan hukum, khususnya di Kabupaten Garut,” tegasnya.

Esensi adanya LBH, lanjut Risman, adalah sebagai salah satu komponen lembaga bantuan hukum, yang memberikan penerangan hukum, advokasi dan pendampingan hukum terhadap masyarakat.

“Insya allah dengan berdirinya YLBH LSI akan menjadi salah satu lembaga bantuan hukum yang akan mewujudkan esensi tersebut,” pungkasnya.***Rachmanesha

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Warta Terkini