WARTASATU.CO , GARUT – Ketua Pimpinan Daerah Muhammadyah Garut, H. Yusuf Safari menegaskan, sampai kapan pun Muhammadyah tetap menegakkan Amar Ma’ruf Nahi Munkar.
“Muhammadiyah sampai hari ini tetap melaksanakan amal ma’ruf nahi munkar dan gerakannya juga terus berupaya untuk mencerdaskan kehidupan bangsa,” ungkapnya usai acara Puncak Milad ke-109 Muhammadyah di Aula Pesantren Darul Arqom, Minggu (28/11/2021).
H. Yusuf menuturkan, Muhammadiyah adalah gerakan dakwah Islam amar ma’ruf nahi munkar dengan maksud dan tujuan menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam yang sebenar-benarnya.
“Agama Islam menyangkut seluruh aspek kehidupan meliputi aqidah, ibadah, akhlak dan muamalah duniawiyah yang merupakan satu kesatuan yang utuh dan harus dilaksanakan dalam kehidupan perseorangan maupun kolektif,” ujarnya.
Dengan mengemban misi gerakan tersebut, kata H. Yusuf, Muhamadiyah dapat mewujudkan atau mengaktualisasikan agama Islam menjadi rahmatan lil ‘alamin dalam kehidupan di muka bumi ini.
Pada kesempatan itu, H.Yusuf Safari menyampaikan terima kasih pada Pimpinan Cabang dan Pimpinan Amal Usaha Muhammadyah yang telah menggelar berbagai kegiatan dalam rangka menyambut Milad ke 109.
“Sekarang ini kan acara puncaknya Milad ke 109, sebelumnya tiap Pimpinan Cabang menggelar. Saya ucapkan terima kasih pada Pimpinan Cabang dan Pimpinan Amal Usaha yang telah menggelar Milad secara meriah,” ucapnya.
“Dan saya sampaikan terima kasih pada Bapak Bupati dan Pemkab Garut yang telah mendukung dan menyokong baik moril maupun material sehingga acara Milad ke 109 berjalan lancar dan sukses,” imbuhnya.
Rangkaian berbagai kegiatan yang digelar PD. Muhammadyah seperti Penanaman sejuta pohon, Vaksinasi lintas agama, donor darah dan lain sebagainya dalam rangka menyambut Milad 109 mendapat apresiasi dari Pemkab Garut.
Hal itu disampaikan H. Suherman Asda 1 bidang pemerintahan.
“Saya sampaikan terima kasih dan apresiasi pada keluarga besar Muhammadyah mulai Pimpinan Daerah, Cabang dan Ranting yang telah menggelar berbagai kegiatan sosial, pendidikan,” tuturnya.
Diketahui, rangkaian kegiatan yang telah dan sedang di laksanakan PD Muhammadyah antara lain penanaman sejuta pohon di Banyuresmi, vaksinasi lintas agama di Klinik Darul Arqom, pembinaan bagi para da’i dan lain sebagainya. Sedangkan kegiatan donor darah sedang berlangsung di puncak Milad ke 109. (Tadz)