WARTASATU.CO, GARUT – Pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Garut menunggu kepastian setelah tanggal 22 Juni 2021 dibatalkan.
“Mengenai pelaksannaan Porkab, kita menunggu hasil keputusan tanggal 5 Juli, kenapa? karena disitu ada kepastian terkait dengan kondisi Kabupaten Garut dan Jawa Barat,” ungkap H. Abdusy Syakur Ketua Koni Garut usai kordinasi dengan Bupati Garut di Pendopo, Senin, (28/6/2021).
“Para atlit sudah siap untuk bertanding, tapi memang situasi berkata lain jadi pelaksanaan Porkab ditunda,” imbuhnya.
Dengan adanya penundaan pelaksanaan Porkab, Syakur mengkwatirkan imun para atlit akan menurun.
” Kami kwatiran imun para atlit menurun akibat penundaan ini,” ujarnya.
Hal tersebut menjadi dilema, karena kata Syakur, disatu sisi para atlit sudah siap untuk bertanding sedangkan disisi lain memang situasi lagi mewabah covid.
“Keinginan masyarakat ingin segera, tapi kan harus rasional, jangan dikira-kira sedangkan kepastian berdasarkan data adanya tanggal 5 Juli nanti,” ujarnya.
Dikatakan Syakur, buat Koni tidak jadi masyalah, karena data sudah siap dan lengkap
“Atlit yang ikut Porkab sebanyak 6064, official sebanyak 1001, belum ditambah panitia. Jadi diperkirakan 7000 lebih yang terlibat di Porkab nanti,” terangnya.
Medali yang akan diperebutkan di Porkab nanti sebanyak 653 medali emas, 653 medali perak dan 653 medali perunggu. Syakur mengaku medali sudah dipesan
“Kami sudah siap untuk pelaksanaan Porkab,” tegasnya.
Syakur berpesan pada para atlit dan semua yang terlibat di Porkab agar sabar dengan adanya penundaan tersebut.
“Kesehatan menjadi prioritas kami, oleh karena itu kami mohon kesabarannya. Teruslah berlatih jangan lupa terapkan prokes,” pungkasnya. (Tadz)