32.5 C
Garut
Sabtu, Juli 27, 2024

Peduli Pedagang Terdampak Covid-19, Pengurus UKM Apartemen The Metro Suite Bandung Beri Kesempatan Berdagang

Jangan Lewatkan

WARTASATU.CO , BANDUNG – Pandemi Covid-19 belum kunjung usai, dampak Pandemi dari virus yang konon mematikan itu menjalar ke berbagai sendi kehidupan. Bukan hanya kesehatan, bahkan perekonomian, pendidikan, sosial dan budaya serta pelayanan pemerintahan pun turut terdampak.

Ditengah ancaman dampak perekonomian dari Pandemi Covid-19, para pedagang dari sektor Usaha Kecil dan Menengah (UKM) yang berada di kawasan apartement The Metro Suite, jalan Soekarno-Hatta Bandung, berupaya untuk bertahan dan bangkit dari keterpurukan.

Pengelola apartement The Metro Suite dengan kebijaksanaan memberikan kesempatan kepada para pedagang kaki lima (PKL), yang saat ini tidak lagi berdagang di sekolah-sekolah.

Dikarenakan, sekolah tempat mereka berdagang belum membuka klas pembelajaran secara langsung tatap muka, demikian dikatakan Kang Yadi selaku pegiat UKM di apartemen The Metro Suite.

“Pengelola apartment The Metro Suite memberikan kesempatan kepada para pegadang kaki lima yang saat ini tidak lagi berdagang di sekolah-sekolah, untuk dapat memulai usahanya kembali di lingkungan apartemen,” kata Ustadz Yadi.

Keterangan : Kang Yadi, pengurus UKM Apartemen The Metro Suite Bandung.

Selaku pegiat UKM, Ustadz Yadi sangat prihatin dengan kondisi UKM yang terdampak Pandemi Covid-19.

Untuk itu, ia beserta rekan pengurus apartemen dan pegiat UKM lainnya yang ada di The Metro Suite Apartement, berupaya membantu UKM yang tidak bisa berjualan di sekolah, untuk di fasilitasi berdagang dikawasan apartemen.

“Saya, beserta rekan-rekan dan pengurus disini, insyaallah ikhlas membantu mereka untuk tetap semangat berjuang menafkahi keluarganya dengan berdagang di lokasi ini. Namun, tetap harus selalu menerapkan protokol kesehatan dalam berkegiatan disini,” terangnya.

“Selaku sesama anak bangsa, hati saya tergerak untuk membantu para pedagang kaki lima (PKL), saya juga berharap kita semua bisa berjuang menghidupi keluarga di tengah Pandemi Covid-19 ini. Sebagai wadah bersatunya UKM di Apartemen The Metro Suite, kita membentuk sebuah paguyuban,” imbuhnya.

Kedepan, Ustadz Yadi berharap agar pemerintah, baik pemerintah Kota Bandung, Pemprov Jabar maupun pemerintah pusat dapat betul-betul memberikan perhatian serius kepada para UKM. Baik dari segi kesempatan usaha, maupun modal usaha, pungkas Ustadz Yadi. (Ra)

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Warta Terkini