27.2 C
Garut
Kamis, Oktober 31, 2024

Sambut Ulang Tahun, DPRD Karawang Gelar Sidang Paripurna Istimewa

Jangan Lewatkan

WARTASATU.CO, Karawang – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-386 Kabupaten Karawang, DPRD Kabupaten Karawang menggelar Sidang Paripurna Istimewa, Sabtu (15/9/2019). Sidang Paripurna dimulai pukul 09.00 WIB yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Sidang Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Karawang tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD, Pendi Anwar, yang didampingi para Wakil Ketua DPRD dan dihadiri oleh para anggota DPRD, Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana, dan Wakil Bupati Karawang, H. Ahmad Zamakhsyari, serta unsur undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Cellica, mengatakan, pada HUT ke-386 ini mengusung tema Jamuga (Jaya, Mulya Tohaga). Bupati berharap di hari jadi Kabupaten Karawang kali ini agar semua pihak baik dari pemerintahan,DPRD, instansi vertikal serta masyarakat bisa seiring sejalan dalam membangun daerah.

“Karena pembangunan bisa sukses jika semua elemen bersatu.” Kata Bupati.

Tak lupa, Bupati menyampaikan harapan pemerintahannya untuk membawa Karawang menjadi daerah yang unggul, sejahtera dan bermartabat.

“Membangun kebersamaan menuju Kabupaten yang Jamuga. Kita dapat mensukseskan pembangunan Kabupaten Karawang mewujudkan cita cita adil dan makmur untuk masyarakat Karawang tercinta,” ucapnya.

Menurut Bupati, dalam sidang paripurna ini menjadi sangat istimewa ketika seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten Karawang, baik pemerintah, swasta serta segenap elemen masyarakat yang mampu melakukan refleksi. Pihaknya berkarya dan memberikan kontribusi dalam upaya melaksanakan pembangunan yang berkeadilan. Untuk mewujudkan kehidupan masyarakat yang adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan.

“Saya sampaikan Kabupaten Karawang saat ini kedepannya akan menjadi salah satu bagian penting dalam perkembangan Republik Indonesia dengan beragam potensi dan prestasinya,” Tutur bupati.***Rif

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Warta Terkini